Ngonthel Pit bersama Ketua Kadin

Siapa bilang kegiatan JRU hanya berkisar pada hal-hal yang serius? Kegiatan yang satu ini membuktikan jika gerakan JRU tidak hanya berkisar pada hal-hal yang sifatnya serius.

Beberapa waktu yang lalu, kawan-kawan JRU bersama dengan kawan-kawan komunitas sepeda antik Semarang Onthel Club (SOC) dan Paguyuban Onthel Djokdjakarta (Podjok) mengadakan safari sepeda antik bersama Ketua Kadin Jateng, Ir. H. Solichedi. Kegiatan ini melibatkan hampir sekitar 60 onthelis (sebutan untuk penggemar sepeda onthel) dan menyusuri rute BLPT Jawa Tengah-Imam Bonjol-Balaikota-Pemuda-Pasar Johar-Imam Bonjol-Indraprasta-BLPT Jawa Tengah. Rombongan juga menyempatkan diri untuk berpose bersama di Balaikota Semarang. Ketua Kadin Jateng mengaku gembira bisa bersama-sama mengayuh sepeda seperti ini. Kegiatan ini adalah salah satu hobi lamanya yang seringkali dilakukan ketika menempuh studi di Fakultas Teknik Universitas Diponegoro dulu. Kegiatan mengayuh sepeda jarang dilakukannya kembali sejak dia disibukkan dengan berbagai kegiatan bisnis baik di PT Merdeka Wirastama hingga menjadi Ketua Kadin Jateng saat ini. Nostalgia inilah yang seakan timbul dari perjalanan singkat Solichedi dan kawan-kawan onthelis. Di sepanjang jalan, Solichedi bertegur sapa dengan pengguna jalan lainnya bahkan bel sepeda berulangkali dibunyikannya untuk mengingat masa lalunya yang sangat nostalgik tersebut. Rombongan onthelis lainnya tampak terkesan dengan figur Solichedi yang tampil begitu santai dan “lepas”. Solichedi juga tidak sungkan untuk berinteraksi dengan sesama onthelis yang bercerita tentang perjalanan hidupnya. “Kami sebagai komunitas merasa sangat diapresiasi beliau, beliau bisa dengan santai berinteraksi dengan kami,” ujar Bob Riza, Ketua Semarang Onthel Community (SOC) yang turut serta menemani rombongan. Di beberapa kesempatan, Solichedi juga menawarkan untuk kembali bersama-sama ngonthel di lain kesempatan. “Jujur saya menikmati kesempatan langka ini, terima kasih semuanya!” ujar Solichedi sambil menyeka keringat ketika beristirahat sejenak di Balaikota. Pada akhir perjumpaan di BLPT Jawa Tengah, beliau juga mempersilakan teman-teman onthelis untuk bertandang ke Kadin Jateng, membuat “sesuatu” yang bisa bermanfaat untuk kegiatan komunitas bersama. “Jangan sungkan, selama saya ada kesempatan saya akan membantu,” ujarnya sembari berpamitan.
Supported by LumbungMedia.com. Diberdayakan oleh Blogger.