Mari Kita Sambut Marbot Baru Rumah Belajar!

Fungsi Marbot bagi Rumah Belajar JRU tidak ubahnya seperti seorang masinis yang mengendalikan gerbong kereta api agar senantiasa melaju aman. Di belakangnya, ada berbagai macam aktivitas yang dapat dilakukan di dalam gerbong sudah menjadi bentuk kreativitas yang senantiasa terbungkus dalam nuansa yang sudah diciptakan oleh medium tersebut. Fungsi yang tampaknya sederhana ini sesungguhnya mengandung konsekuensi yang kompleks. Rumah Belajar JRU kini tampil menjadi medium bagi seluruh bagian komunitas untuk berinteraksi dan belajar.

Setahun sudah Rumah Belajar JRU hadir di Pondok Indraprasta. Ruangan yang sejak awal didekasikan untuk medium belajar dan berinteraksi bagi komunitas ini telah memenuhi janji pendiriannya hingga kini. Dia telah menjadi sebuah ruangan hidup yang membagikan tanpa lelah ilmu dan inspirasi dalam kerangka hidup berkomunitas. Kehidupannya ditunjang oleh berbagai pewakaf ilmu yang setiap hari tanpa henti membagikan pengetahuan kepada mereka yang senantiasa haus pengetahuan dan pengembangan diri. Bagi Jaringan RumahUSAHA, Rumah Belajar tidak ubahnya menjadi rumah kedua yang setiap hari disambangi untuk belajar.

Tetapi, siapakah sosok di balik ruangan tersebut? Dialah Marbot Rumah Belajar JRU. “Jabatan” ini secara resmi disandang oleh Shanty Rosalia yang sejak Rumah Belajar JRU berdiri menjadi penghuni setia di dalamnya. Marbot Rumah Belajar kemudian menjadi fungsi yang semakin kompleks ketika kegiatan komunitas JRU diputuskan untuk semakin terpusat di Rumah Belajar JRU. Target aktivitas harian menjadi semakin padat dan manajemen organisasi yang lebih terstruktur semakin dibutuhkan. Inilah yang menjadikan fungsi Marbot Rumah Belajar menjadi penting dan hampir setiap hari namanya mengisi deretan surat elektronik bagi penghuni milis Jaringan RumahUSAHA.

Di tangan Shanty Rosalia, berbagai kegiatan Rumah Belajar mulai menampakkan identitasnya. Kegiatan seperti #SinauBareng menjadi identitas baru JRU sebagai sebuah komunitas pembelajaran. Komunitas ini menjadi lebih horizontal dan terbuka bahkan menjadi cepat mengadopsi berbagai konsep baru yang berkembang di dunia. Inilah sebuah identitas yang tidak akan pernah ditinggalkan oleh JRU : belajar banyak, belajar cepat, dan belajar tepat. Sebagai konsekuensi belajar itu juga, keberadaan Marbot Rumah Belajar juga harus mengalami estafet secara berkesinambungan. Ini akan memberikan kesempatan untuk belajar bagi lebih banyak orang untuk melayani kepentingan komunitas yang semakin membesar.

Kini, di usia yang lewat setahun, Marbot Rumah Belajar diestafetkan kepada Serena Marga. Perempuan muda 23 tahun yang mengawali karier di Jaringan RumahUSAHA sebagai Wiramuda sejak 2008. Profil ini dianggap sebagai senyawa yang baik untuk dapat melanjutkan warisan identitas yang harus dijaga konsistensinya kapanpun dan dimanapun label Rumah Belajar berada. Ya, kini Rumah Belajar JRU bukan hanya berada di Pondok Indraprasta saja. Rumah Belajar JRU kini juga berada di Jalan Mahoni 103 Perumnas Sampangan. Sedikit berbeda dengan Rumah Belajar di Pondok Indraprasta, Rumah Belajar di Sampangan aktivitasnya sebagian besar kini diisi oleh kegiatan belajar anak-anak. Sementara itu, Shanty Rosalia akan semakin fokus mengembangkan komunitas Learning Forum yang diinisiasi oleh Sunrise Creative Learning dan menajamkan kegiatan komunitas JRU baik secara internal maupun eksternal.

Terimakasih Mbak Shanty, selamat datang Serena! Mari kita terus belajar bersama... Menyemai terus semangat Berprestasi dan Berbuat baik.
Supported by LumbungMedia.com. Diberdayakan oleh Blogger.